Skip to main content
Satgas Pamtas

Pelayanan Kesehatan Gratis, Bukti Kepedulian Satgas Yonif 131 Kepada Warga Keerom

Dibaca: 14 Oleh 07 Apr 2021Tidak ada komentar
Pelayanan Kesehatan Gratis, Bukti Kepedulian Satgas Yonif 131 Kepada Warga Keerom
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

JAKARTA, tniad.mil.id – Sebagai wujud kepedulian kepada warga masyarakat, Satgas Pamtas Yonif 131/Br menggelar pelayanan kesehatan dan pengobatan gratis di Kampung Arso 1, Kabupaten Keerom, Papua.

Hal tersebut disampaikan Wakil Komandan Sargas (Wadan Satgas) Pamtas Yonif 131/Br Mayor Inf Ahmad Muzani Ch, dalam rilis tertulisnya, Rabu (7/4/2021).

Dikatakan Wadan Satgas, program kegiatan pelayanan dan pengobatan gratis ini bertujuan untuk membantu dan meningkatkan taraf kesehatan warga, khususnya warga kurang mampu di sekitar Kampung Arso 1.

Pelayanan Kesehatan Gratis, Bukti Kepedulian Satgas Yonif 131 Kepada Warga Keerom

“Sejak pertama kita buka, antusias warga sangat banyak. Ini terbukti selama kurang lebih satu bulan jumlah pasien sudah 150 orang yang berobat dengan beragam diagnosa penyakit,” katanya.

Lebih lanjut diungkapkan, sejauh ini pelayanan kesehatan yang diberikan oleh tim kesehatan Pos Komando Utama (Kout) tergolong efektif dan sangat membantu warga yang mengalami sakit ringan dan belum sempat pergi berobat ke puskesmas atau rumah sakit.

“Meskipun dengan fasilitas sederhana, kita mampu memberikan pelayanan kesehatan yang baik dan maksimal kepada masyarakat, dengan tetap melaksanakan protokol kesehatan,” tegasnya.

Baca juga:  Satgas Pengamanan Maluku Utara Yonif Raider Khusus 732/Banau Ikut Andil Percepatan Vaksinasi Covid-19

Pelayanan Kesehatan Gratis, Bukti Kepedulian Satgas Yonif 131 Kepada Warga Keerom

Pelayanan kesehatan ini pun dirasakan sangat penting dan bermanfaat bagi warga masyarakat.
Seperti yang disampaikan Lusia Maunda salah satu warga Kampung Arso 1, di mana dirinya sangat senang dengan adanya pelayanan kesehatan yang digelar oleh Satgas.

“Terima kasih kepada TNI, bantuan kesehatan ini sangatlah penting dan bermanfaat bagi warga, khususnya warga yang kesulitan mendapatkan akses pelayanan kesehatan,” ujarnya. (Dispenad).

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel