
Selasa, 11/08/2015. Bertempat di aula Kecamatan srumbung dilaksanakan Pembinaan dan pemberdayaan Satlinmas Desa sekecamatan Srumbung untuk meningkatkan kinerja linmas di lapangan.
Dalam kesempatan tersebut Kapten Inf Sukenang Selaku Danramil 16/Srumbung memberikan materi tentang Wawasan Kebangsaan untuk para peserta Linmas, karena linmas Membantu dalam bidang pertahanan keamanan dan ketertiban masyarakat dan keamanan dan ketertiban negara, tuturnya.
Kapolsek Srumbung AKP Bambang Sulistyo, S.Sos. juga menjelaskan tentang tugas dan tanggungjawab Satlinmas antara lain: Satlinmas juga memiliki peran penting sebagai mitra Polri dalam setiap pengamanan, oleh karena itu diharapkan Satlinmas dapat menjadi pelopor terciptanya keamanan, ketentraman, ketertiban di masyarakat serta meningkatkan fungsi siskamling dalam masyarakat, ujarnya.
Di sela – sela acara tersebut Agus Purgunanto, SH. Menghimbau kepada seluruh Linmas Desa sekecamatan Srumbung agar selalu berkoordinasi dengan tokoh masyarakat, tokoh adat, tokoh agama, tokoh pemuda, Babinsa, anggota polmas dan elemen masyarakat lainnya dalam kegiatan di bidang ketentraman, ketertiban dan perlindungan masyarakat, dengan meningkatkan kewaspadaan dini masyarakat di desa.