
JAKARTA, tniad.mil.id – Untuk memastikan masyarakat dapat menyambut Hari Pekabaran Injil dalam keadaan kondisi sehat, Satgas Yonif 755/Yalet menggelar layanan kesehatan bagi masyarakat Kampung Anus, Papua.
Hal tersebut disampaikan Dansatgas Pamrahwan Yonif 755/Yalet Kostrad, Letkol Inf Dodi Nur Hidayat dalam rilis tertulisnya di Kabupaten Mimika, Papua. Kamis (6/2/2020).
Dansatgas mengatakan, pengobatan dan pemeriksaan kesehatan atas kerjasama Satgas dan Puskesmas tersebut, digelar pada Selasa (4/2/2020).
“Dari Satgas menugaskan Serka Mislan beserta beberapa prajurit, sementara tim dari Puskesmas diketuai oleh ibu Rokiba,” ujar Dodi.
“Hal ini wujud sinergitas, dimana memiliki tujuan bersama, yaitu membantu masyarakat di bidang kesehatan,” terangnya.
Lebih lanjut dikatakan, tanggal 5 Februari merupakan peringatan hari masuknya Injil di tanah Papua.
“Ini merupakan hari besar bagi umat Kristiani di Papua, sehingga kita harus bisa memastikan masyarakat dapat menyambut hari besar ini dalam keadaan sehat,” jelasnya.
“Kami berharap masyarakat dapat memanfaatkan momentum ini sebagai hari syukur dan selalu dapat menciptakan suasana tenteram, damai di atas tanah Papua,” tuturnya.
Tambahnya, kegiatan tersebut disambut senang dan gembira oleh warga, atas kehadiran Satgas yang telah membantu peningkatan kesehatan warga.
“Mereka terlihat berbaur antara prajurit dengan anak – anak, dengan saling bercanda dan berbagi kebahagiaan,” tandasnya.
Sementara itu, Silas (56) salah satu warga mengutarakan rasa senangnya atas kehadiran para prajurit.
“Kami senang bapak-bapak mau datang ke tempat kami, sehingga kami bisa berobat secara gratis kepada bapak,” pungkasnya. (Dispenad)