ACEH SELATAN, tniad.mil.id – Kebakaran yang terjadi pada Senin (10/9/2018) sekitar pukul 17.15 WIB di Dusun Pasar Baro, Gampong Ie Dingen, Kecamatan Meukek, Kabupaten Aceh Selatan (Asel), mengakibatkan setidaknya empat unit rumah warga hangus terbakar.
Meski tidak ada korban jiwa dalam musibah tersebut, namun kerugian materil berupa bangunan rumah beserta isinya ditaksir mencapai ratusan juta rupiah, termasuk satu unit sepeda motor yang masih berplat nomer putih yang baru dibeli, berikut uang tunai Rp 36 juta milik Jannati.
Empat unit bangunan warga yang hangus terbakar itu masing-masing milik Toke Pani, Jannati, serta rumah dan bengkel milik Ifan (dua pintu).
Pasca kebakaran, Selasa (11/9/2018) pagi seluruh anggota Komando Rayon Militer (Koramil) 03/Meukek dipimpin Plh. Komandan Koramil (Danramil) Pelda Adri Rahdian bersama unsur Muspika Meukek, dan warga masyarakat melaksanakan kegiatan gotong royong membersihkan puing-puing sisa kebakaran.
Pihak Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Aceh Selatan pun kemudian menyerahkan bantuan kepada korban musibah kebakaran, yang diserahkan langsung oleh Sekretaris BPBD Asel, Damkar Azhar.
“Hari ini kita konsolidasi semua personel untuk membantu membersihkan puing-puing sisa kebakaran dan ini kita lakukan sampai selesai,” kata Pelda Adri.
Bantuan lain, sebut Adri, juga datang dari BPBD Aceh Selatan berupa bantuan masa panik yang sudah diserahkan kepada korban kebakaran.
“Disela-sela pembersihan tadi, bantuan masa panik juga sudah diserahkan oleh sekretaris BPBD,” pungkasnya.