Skip to main content
Satgas Pamtas

Satgas Yonif 642 Berikan Baju Lebaran Kepada Anak Pebatasan

Dibaca: 9 Oleh 12 Mei 2021Tidak ada komentar
Satgas Yonif 642 Berikan Baju Lebaran Kepada Anak Pebatasan
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

JAKARTA, tniad.mil.id – Dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri 1442 H sekaligus wujud kepedulian terhadap warga, Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonif 642/Kps mendatangi warga dan membagikan baju lebaran kepada anak-anak di Dusun Sempadan, Kecamatan Paloh, Kabupaten Sambas, Kalimantan Barat.

Hal tersebut disampaikan Dansatgas Pamtas RI-Malaysia Yonif 642/Kps, Letkol Inf Alim Mustofa, dalam rilis tertulisnya di Kabupaten Sanggau, Kalbar, Selasa (11/5/2021).

Satgas Yonif 642 Berikan Baju Lebaran Kepada Anak Pebatasan

Diungkapkan Dansatgas, menjelang Hari Raya Idul Fitri 1442 H, personel Satgas dari Pos Temajuk dipimpin oleh Wadanpos Serda Dewa, melakukan anjangsana kepada warga dan membagikan baju lebaran kepada anak-anak di Dusun Sempadan sebagai wujud perhatian dan kepedulian kepada sesama.

“Ini wujud kepedulian untuk saling berbagi terhadap sesama. Semoga dapat menambah semangat dan keceriaan anak-anak dalam merayakan lebaran, serta membantu meringankan beban warga dalam memenuhi kebutuhan baju lebaran buat anak-anaknya,” kata Dansatgas.

Dansatgas menyampaikan bahwa kehadiran Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonif 642/Kps harus dapat dirasakan manfaat dan kehadirannya oleh masyarakat, terutama dalam membantu mengatasi kesulitan-kesulitan yang dihadapi masyarakat.

Baca juga:  Pimpin Sidang Parade Caba PK, Pangdam XII/Tpr : Pegang Teguh Disiplin, Moralitas dan Etika

Satgas Yonif 642 Berikan Baju Lebaran Kepada Anak Pebatasan

“Seperti kegiatan pembagian baju lebaran ini, di mana pesonel kita mendatangi rumah para warga dan berbagi, selain membantu warga juga menjaga dan meningkatkan hubungan kekeluargaan antara Satgas dengan warga,” ujarnya.

Sementara itu, Santi (42) salah satu orang tua yang anaknya menerima baju lebaran dari personel Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonif 642/Kps mengucapkan terima kasih kepada personil Satgas atas kepedulian dan bantuan yang selama ini selalu diberikan kepada warga di kampungnya.

“Terima kasih atas kepedulian dan bantuan yang diberikan Satgas. Semoga bapak-bapak selalu dilindungi Allah dalam menjalankan setiap tugas,” ucap dan doa Santi. (Dispenad)

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel