Skip to main content
Kostrad

Tingkatkan Kepedulian Sosial, Yonif Raider 509 Kostrad Beri Santunan Yatim Piatu

Dibaca: 129 Oleh 13 Nov 2018Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

JEMBER, tniad.mil.id – Batalyon Infanteri (Yonif) Raider 509 Kostrad mengadakan bakti sosial (Baksos) menyantuni anak yatim piatu di Yayasan Nurus Sholihin, Jalan Mahoni, Wirolegi, Sumbersari, Jember, Jawa Timur (Jatim), Minggu (11/11/2018).

Kegiatan dipimpin Komandan Yonif (Danyonif) Raider 509 Kostrad, Letkol Inf La Ode Muhammad Nurdin S.Sos., M.I.Pol, didampingi Pasi-1/Intel, Lettu Inf Ryan Krisna Gusma Putra, S.S.T. Han., S.I.P, dan melibatkan tujuh orang prajurit batalyon.

Danyonif 509 dalam sambutannya mengatakan, acara pemberian santunan kepada anak-anak yatim piatu tersebut merupakan wujud dari rasa syukur atas kenikmatan dan prestasi yang diberikan Tuhan YME kepada keluarga besar Yonif Raider 509 Kostrad, sekaligus sebagai bagian dari upaya para prajurit 509 Kostrad sebagai personel TNI untuk menyinergikan diri.dengan masyarakat.

“Selain itu, tujuan kegiatan ini juga untuk membangun rasa empati kepada saudara kita yg masih kekurangan dan membutuhkan bantuan. Kali ini kita bagikan kepada yatim piatu berupa uang santunan dan berupa barang, yaitu Sembako,” kata La Ode Nurdin.

Baca juga:  SATGAS BKO YONARMED 13 NANGGALA KOSTRAD BERBAGI

“Pemberian santunan ini rencananya akan diadakan rutin. Untuk itu, saya minta kepada setiap anggota Yonif Raider 509 Kostrad agar berbagi kasih, memiliki jiwa sosial dan kepekaan terhadap sesama,” sambungnya.

Dengan adanya acara pemberian santunan ini, dirinya berharap dapat meningkatkan kualitas spiritual prajurit Yonif Raider 509 Kostrad, dan secara tidak langsung akan mendukung tugas pokok prajurit TNI. Bagi para anak yatim piatu yang mendapatkan santunan, mereka dapat merasakan manfaatnya.

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel