Skip to main content
Kodam XVI/Pattimura

TNI Peduli Kesulitan Rakyat, Bersama Warga Buat Tanggul Darurat Atasi Banjir

Dibaca: 67 Oleh 10 Sep 2017Januari 23rd, 2018Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

TNI AD – Taliabu. Anggota TNI dari Koramil 1509-03/Bobong bersama masyarakat Desa Kilong mendirikan tanggul darurat penahan banjir di bantaran Sungai Air Minggu, Desa Kilong, Kecamatan Taliabu Barat, Kabupaten Pulau Taliabu.

Banjir yang terjadi dan menggenangi sedikitnya 40 KK rumah warga yang terjadi beberapa waktu yang lalu karena luapan Sungai Air Minggu akibat pendangkalan permukaan sungai yang disebabkan penumpukan sedimen material di dasar sungai sehingga untuk mengantisipasi terjadinya banjir susulan. Mengingat saat ini hujan masih saja sering terjadi sehingga menimbulkan potensi terjadinya banjir. Oleh karena itu warga bersama personel Koramil Bobong membuat tanggul darurat yang terbuat dari tumpukan karung yang diisi pasir dan batu disepanjang aliran sungai tersebut. Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Danramil Bobong Mayor Inf Poniman tersebut berlangsung cukup lama karena semuanya masih dilakukan secara manual dengan modal tekad yang kuat serta semangat dan komitmen untuk membantu kesulitan rakyat sehingga pekerjaan sekeras apapun apabila dilakukan dengan hati yang ikhlas dan semangat secara bersama-sama akan terasa ringan dan maksimal. “Pada dasarnya kita memegang prinsip kebersamaan itu indah, keberagaman itu anugerah. Teruslah berbuat untuk sesama, lakukan yang bisa dikerjakan walau hanya tetesan peluh semoga bermanfaat bagi sesama,” Danramil.

Baca juga:  Para Perwira Makorem 152/Baabullah Terima Vaksin Dosis III

2__3_

Sementara itu, ditempat terpisah Dandim 1509/Labuha Letkol Inf Joni Widodo, S.Sos., dalam keterangannya menyampaikan bahwa dirinya mengaku senang dan bangga serta mendukung penuh atas apa yang dilaksanakan jajarannya khususnya untuk membantu kesulitan rakyat. Selain itu Dandim juga akan berkomunikasi dengan Pemerintah Kabupaten P. Taliabu agar dapat membantu proses upaya pencegahan bencana banjir susulan dengan melaksanakan revitalisasi sungai dengan melakukan pengerukan maupun pembuatan tanggul permanen penahan banjir. (Penrem 152)

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel