Skip to main content
Kodam IV/Diponegoro

Koramil 18/Puring Rangkul Masyarakat Melaksanakan Karya Bhakti

Dibaca: 6 Oleh 23 Mar 2016Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

ODIM 0709/KEBUMEN, Sejumlah anggota TNI dari Koramil 18/Puring Kodim 0709/Kebumen dibantu masyarakat dan para pelajar sekolah melakukan aksi simpati dengan melakukan kegiatan karya bakti pembersihan pantai dari tumpukan sampah yang kian hari kian menumpuk hingga hitungan Ton di wilayah Obyek wisata pantai Suwuk Kec. Puring, Kab. Kebumen, Selasa (22/03/16).

Pembersihan sampah pantai suwuk bukan kali pertama dilakukan anggota Koramil 18/Puring, hal serupa sudah pernah dilakukan sekitar sebulan yang lalu, kini tumpukan sampah akibat deburan obyak memenuhi area pantai, pantaipun berubah kotor dan terkesan kumuh.

Danramil 18/Puring Kapten Inf Bambang Muldianto bersama dengan jajaran Muspika lainnya, secara suka rela bahu membahu mengangkat sampah dari pantai dibantu oleh beberapa warga setempat, para pedagang juga termasuk para murid sekolah dari mulai tingkat SD, SMP dan SMK bahkan Linmas ikut serta berpartisipasi dalam kegiatan tersebut.

Danramil 18/Puring Kapten Inf Bambang Muldianto, mengatakan, “Kita sudah melakukan upaya yang maksimal, jika dua atau tiga bulan kawasan pantai Suwuk ini kembali kotor oleh tumpukan sampah, tentunya kita wajib melakukan aksi ini kembali, kita turut memikul tanggungjawab akan kebersihan kawasan ini, untuk itulah maka kita sepakati sebagai agenda kegiatan rutin agar kawasan pantai menjadi lebih indah, nyaman dan asri sehingga harapan kita semua para pengunjung pantai Suwuk merasa nyaman dan dapat menikmati bersihnya pantai, “kata Bambang.

Baca juga:  Koramil 14/Pejagoan Ciptakan Kebersamaan Bantu Korban Longsor Pejagoan

Menurut keterangan Parlan (45) seorang pedangang dikawasan itu, sempat mengatakan, “bahwa sampah yang setiap hari ada di kawasan pantai suwuk ini, adalah bawaan ombak sehingga mudah sekali terjadi penumpukan sampah secara cepat, sebagian juga dari pengunjung yang sebagian orang kurang peduli saat membuang sampah, padahal disetiap sudut kawasan tersebut telah disediakan tempat-tempat sampah yang siap menampungnya, namun dari sekian pengunjung masih terdapat beberapa orang yang mau peduli membuang sampahnya ke tempat yang telah disediakan,” terang Parlan.

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel