Skip to main content
Kodam V/Brawijaya

Pentingnya Media Center Dalam Menunjang Keberhasilan Tugas Pokok Satuan

Dibaca: 119 Oleh 23 Jul 2015Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Danrem 084/Bhaskara Jaya Kolonel Inf Muhammad Nur Rahmad telah membuat gembrakan baru dengan membangun Media Center yang cukup representatif. Media Center Korem 084/Bhaskara Jaya tersebut secara resmi telah diresmikan oleh Danrem 084/Bhaskara Jaya pada 23 Juni 2015 yang lalu dan disaksikan oleh para pejabat Korem 084/Bhaskara Jaya, mulai dari Kasrem, para Dandim se-Surabaya, Gresik, Sidoarjo, para Kasi serta Dansat/Kabalak jajarab Korem 084/BJ, serta para insan pers yang ada di Surabaya, yang ditandai dengan penandatanganan prasasti dan pemotongan pita oleh Danrem 084/Bhaskara Jaya.

Media Center Korem 084/Bhaskara Jaya telah dilengkapi dengan berbagai fasilitas seperti ruangan ber AC, website internet, komputer, wifi yang ditunjang dengan kapasitas megabyte yang cukup tinggi, perangkat 9 jaringan TV monitoring berita elektronik dan beberapa perangkat monitoring media online. Disamping itu juga dilengkapi dengan tempat tidur khusus bagi rekan wartawan untuk bisa istirahat tersebut juga telah ditinjau secara langsung oleh Pangdam V/Brawijaya Mayor Jenderal TNI Eko Wiratmoko pada 9 Juli 2015 sebelum mengadakan acara Safari Ramadhan di Korem 084/Bhaskara Jaya. Menurut Panglima, Media Center Korem 084/Bhaskara Jaya cukup bagus dan representatif.

Keberadaan Media Center berfungsi untuk mendukung pelaksanaan tugas – tugas penerangan Korem 084/Bhaskara Jaya di dalam mentransformasikan informasi penerangan TNI, TNI AD, Kodam V/Brawijaya, khususnya Korem 084/Bhaskara Jaya, baik ke dalam maupun ke luar.. Disamping itu, media center ini juga sebagai wahana pelayanan informasi terkait dengan kebijakan – kebijakan Pimpinan TNI, TNI AD, Kodam V/Brawijaya serta Korem 084/Bhaskara Jaya yang berbasiskan teknologi informasi dan komunikasi serta tempat berkumpulnya mitra kerja berbagai kalangan media massa, baik elektronik, cetak maupun online dalam rangka penyerapan maupun penyebaran informasi kegiatan satuan Korem 084/Bhaskara Jaya. Dengan demikian, Media Center merupakan rumah kita bersama wartawan, sebagai tempat berkomunikasi dan bertukar informasi, baik dari Korem ke wartawan dan sebaliknya dari wartawan ke Korem, serta sekaligus secara bersama-sama untuk memberikan informasi kepada masyarakat.

Salah satu fasilitas yang tersedia di ruangan media center tersebut antara lain : media monitoring, digunakan memonitor pemberitaan media elektronik berkaitan dengan kegiatan TNI, TNI AD, Kodam V/Brawijaya maupun khususnya Korem 084/Bhaskara Jaya dan meja konferensi pers, website Korem 084/Bhaskara Jaya, serta fasilitas wifi untuk mengirimkan berita melalui internet. sesuai dengan tujuan dibuatnya press room ini dapat digunakan juga oleh wartawan nasional dan lokal untuk membuat bahan berita, baik pada saat meliput kegiatan di Korem 084/Bhaskara Jaya maupun di luar kegiatan Korem 084/Bhaskara Jaya sehari – hari. Fasilitas media center lainnya yaitu layar monitoring, yang digunakan untuk memonitor pemberitaan media elektronik berkaitan dengan kegiatan TNI, TNI AD, Kodam V/Brawijaya maupun Korem 084/Bhaskara Jaya. Disamping itu, di media center tersebut juga terdapat media analisis, sebagai sarana memonitor dan menganalisis isi pemberitaan. Dengan demikian media center adalah rumah bersama insan media, untuk itu kapan saja wartawan dipersilahkan ke media center

Baca juga:  Pembukaan Sosialisasi Jukmin Hibah Dan Juknis Layanan Pengadaan Secara Elektonik (LPSE)

Ide pembangunan Media Center ini menurut Pamen dengan tiga melati dipundaknya itu dilatarbelakangi pemikiran bahwa Informasi telah menjadi bagian penting dalam proses pembangunan opini, sehingga semua pihak berupaya bersaing dan berkeinginan untuk menguasainya. Informasi juga sangat diperlukan dalam proses pengambilan keputusan. Oleh karena itu, kita harus memiliki kepedulian dalam mengelola informasi agar dapat memberikan keuntungan dalam membangun citra TNI, TNI ADA, Kodam V/Brawijaya dan Korem 084/Bhaskara Jaya di masyarakat.

Perkembangan teknologi informasi yang demikian pe-sat telah membawa manfaat luar biasa bagi kemajuan peradaban umat manusia. Kegiatan komunikasi yang sebelumnya menuntut peralatan yang begitu rumit, kini relatif sudah tergantikan dengan perangkat perangkat elektronik dan digital, bahkan mesin – mesin otomatis. Untuk itu, kita sangat menyadari, bahwa kebutuhan terhadap informasi sudah merupakan hal yang sangat mutlak. Setiap orang memiliki akses terhadap sumber informasi dimanapun di dunia ini. Saat ini sudah eranya pemberintaan dilakukan secara real time, tidak ada lagi waktu yang membatasi jeda antara pemberitaan dari sumber atau Tempat Kejadian Perkara (TKP) terhadap berita yang diterima oleh publik melalui saluran teknologi komunikasi yang on air dan reliable.

Kemajuan dunia informasi yang selalu berubah cepat, mau tidak mau, suka tidak suka, menuntut kita untuk mampu berubah dan beradaptasi dengan cepat. Trend perubahan yang ada harus dapat kita imbangi dengan pola dan sistem kerja yang dapat memberi pengaruh yang positif. Banyak media online yang bisa kita manfaatkan untuk menulis berita – berita, termasuk twiter.

Kemajuan dan kebebasan dalam mengakses informasi apapun dan oleh siapapun dapat kita pandang sebagai peluang dan kesempatan sekaligus menjadi alternatif yang bisa kita gunakan dan manfaatkan untuk mempublikasikan berbagai kegiatan Korem 084/Bhaskara Jaya untuk disebarkan di tengah masyarakat. Oleh karena itu, kita harus dapat mendorongnya menjadi subyek pemberitaan melalui pemanfaatan jejaring sosial, untuk membangun opini positif di masyarakat.

Baca juga:  Guyub Rukun Tiga Pilar Desa Pulo Gedang, Bangun Pos Kamling

Informasi yang disampaikan Korem 084 Bhaskara Jaya bisa dalam format teks, foto, suara dan video (multimedia) dengan menggunakan berbagai kanal, termasuk satelit (multi-channels), yang dapat diterima dengan perangkat televisi, radio, kertas, gadget (multi-platform) oleh masyarakat dan para pemangku kepentingan. Dengan kemajuan teknologi komunikasi, informasi yang sama dapat ditransformasikan ke dalam format media cetak, elektronik dan online. Menyadari akan pentingnya media massa termasuk ruang publik yang perlu dipe-rebutkan dalam pengertian positif, termasuk oleh Korem 084/Bhaskara Jaya, sehingga diperlukan upaya untuk meraih ruang publik dalam media massa tersebut guna memperoleh efek publikasi dan efek demonstratif atas apa yang hendak kita sampaikan ke masyarakat luas.

Korem 084/Bhaskara Jaya dan Media massa memiliki hubungan kerjasama yang baik dan saling membutuhkan satu sama lain.Bagi Korem 084/Bhaskara Jaya, ruang di media massa sesungguhnya sangat terbuka lebar. Tantangannya tentu saja bagaimana kita dapat memanfaatkan peluang itu untuk menyebarkan informasi, baik ke kalangan sendiri maupun ke publik. Sementara itu pada kalangan media massa sendiri juga sangat membutuhkan informasi dari Korem 084/Bhaskara Jaya untuk diteruskan ke masyarakat. Dengan demikian, antara Korem 084/Bhaskara Jaya dan media massa memang terdapat hubungan simbiotik dalam kepentingan pengelolaan informasi publik. Sungguh efektif dan efisien jika Korem 084/Bhaskara Jaya dapat memanfaatkan media massa dalam menyebarkan informasi, terlebih lagi dalam era kemajuan teknologi komunikasi sekarang ini.

Media massa, baik cetak, elektronik maupun online sangat memegang peran penting dalam membentuk suatu citra institusi termasuk institusi TNI, khususnya Korem 084/Bhaskara Jaya. Oleh karena itu, hubungan baik dengan media massa perlu terus dipelihara. Media bukan lawan, tetapi sebagai satuan kawan dibidang informasi, yang harus kita rangkul dan dijadikan mitra dalam menyebarluaskan informasi positif tentang TNI dan Korem 084/Bhaskara Jaya.

Guna mendukung langkah tersebut, maka dalam upaya membangun sinergitas dan koodinasi pelaksanaan tugas antara Korem 084/Bhaskara Jaya dan Media Massa, maka harus dilakukan langkah – langkah seperti mempelajari informasi dengan baik agar dapat mengambil kesimpulan suatu permasalahan secara jujur dan objektif, meningkatkan SDM terkait pengetahuan IT, karena dengan IT kita bisa mendapatkan informasi secara luas dan lengkap, serta mendapatkan fakta/data secara cepat, melakukan kunjungan secara timbal balik dan menga-dakan pertemuan – pertemuan baik formal maupun infor-mal untuk membahas sesuatu yang berkaitan dengan perkembangan informasi.

Baca juga:  Perangi Narkoba, Kodim 0813/Bojonegoro Gelar Sosialisasi Terhadap Pengaruh Dan Pemberantasan Narkoba

Dengan demikian, antara Korem 084/Bhaskara Jaya dan Media Massa harus terus meningkatkan kerjasama dan mengadakan rapat/pertemuan, saling memberi informasi yang actual berkaitan dengan perma-salahan/kejadian yang terjadi secara cepat dan benar, mengadakan kunjungan untuk koordinasi ke media, meli-batkan para Jurnalis untuk meliput setiap kegiatan dan mengadakan kunjungan ke media massa, baik media cetak, media elektronik maupub media online perlu menjalin kemitraan ter-hadap wartawan dengan mengedepankan hubungan per-sonel secara non formal, mengadakan kerjasama dengan RRI dan radio – radio amatir di daerah, serta berbagai TV sebagai counter opini terhadap berita – berita yang tidak benar dengan memberikan informasi kepada masyarakat secara benar.

Korem 084/Bhaskara Jaya akan terus melakukan kegiatan – kegiatan dalam rangka membangun, memelihara dan mempertahankan citra TNI melalui pembentukan opini, yang merupakan salah satu kegiatan penerangan yang sangat penting. Opini publik dapat dibentuk melalui pesan – pesan yang disampaikan oleh para pejabat Penerangan maupun personel TNI, sehingga pesan – pesan yang disampaikan itu akan dapat mempengaruhi pendapat dan prilaku stakeholder baik pada aspek kogniftif (penge-tahuan), afektif (perasaan, emosi, atau sikap) dan konatif (perilaku atau niat). Oleh karena itu dalam membangun citra TNI harus berbasis kinerja yang bermanfaat dan dapat memberikan dampak yang dapat dinikmati public dan masyarakat, sehingga kegiatan penerangan harus dilakukan dengan prinsip “performance based image bulding” atau mem-bangun citra berbasis kinerja.

Kita sadar, bahwa melalui sebuah berita, tayangan ataupun ulasan akan mampu menciptakan citra positif organisasi atau satuan. Opini public ini amat terkait dengan agenda setting yang dirangkai oleh media massa sebagai keniscayaan dalam proses pertukaran pesan, sehingga untuk membangun brand image masyarakat saat ini dituntut berita yang sifatnya cepat, terus menerus dan kuantitasnya sangat sering dan banyak. Dengan demikian berita yang terus menerus ditampilkan itu akan membentuk opini dan citra positif di tengah publik.(Penrem 084/STJ)

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel