Skip to main content
Berita Satuan

TVRI NTT Datangi dan Liput 5 Pos Jajaran Satgas

Dibaca: 82 Oleh 23 Mei 2021Tidak ada komentar
TVRI NTT Datangi dan Liput 5 Pos Jajaran Satgas
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

JAKARTA, tniad.mil.id – Tim peliput TVRI NTT didampingi Penerangan Korem 161/WS mendatangi pos-pos jajaran Satgas Pamtas RI-RDTL Yonif 742/SWY dalam rangka pengambilan video untuk mengisi Produksi Paket Inspirasi Indonesia yang akan ditayangkan TVRI Pusat pada Juni mendatang.

Hal ini disampaikan Dansatgas Pamtas RI-RDTL Yonif 742/SWY Letkol Inf Bayu Sigit Dwi Untoro di Kabupaten Belu, NTT, Jumat (21/5/2021).

TVRI NTT Datangi dan Liput 5 Pos Jajaran Satgas

Dikatakan Dansatgas, setidaknya ada lima pos jajaran Satgas Pamtas RI-RDTL Yonif 742/SWY yang didatangi dalam rangka kegiatan tersebut, antara lain tiga pos dengan kegiatan bersama masyarakat yaitu Pos Laktutus dengan program pembuatan tempe, opak-opak dan makanan khas Lombok dari ubi kayu. Pos Asumanu dengan program mesin perontok jagung dan abon pepaya, serta Pos Nunura dengan program ketahanan pangan dan semenisasi.

“Dua pos lagi terkait kegiatan patroli rutin. Pos Maubusa melaksanakan patroli patok pasca badai Siklon Tropis Seroja pada April lalu, di mana beberapa patok hilang terbawa banjir sungai, dan di Pos Silawan Kipur I dengan kegiatan patroli rutin penggagalan penyelundupan karena di daerah Kipur rawan penyelundupan,” jelas Dansatgas.

Baca juga:  Pangdam XII/Tpr Hadiri acara Syukuran Wakil Ketua MPR RI

TVRI NTT Datangi dan Liput 5 Pos Jajaran Satgas

Lebih lanjut disampaikannya, dalam perjalanannya baik pengambilan video maupun wawancara, banyak hal yang menurut pihak TVRI menarik untuk diberitakan secara khusus sehingga selain untuk keperluan Produksi Paket Inspirasi Indonesia, Tim liputan TVRI yang didampingi Penrem 161/WS juga mengambil video dan wawancara untuk pemberitaan TVRI NTT sendiri.

“Ini suatu kebanggaan bagi kami (Satgas Yonif 742/SWY), harapannya dengan kegiatan ini masyarakat umum dapat lebih mengetahui tugas pengamanan perbatasan dan beberapa program kegiatan yang diberikan Satgas selain tugas pengamanan tersebut,” pungkas Dansatgas. (Dispenad)

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel