Skip to main content
Kodam XVII/Cenderawasih

Hari Pertama Latihan Pratugas, Yonif 756/WMS Terima Materi Wandangran

Dibaca: 9 Oleh 06 Jul 2015Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Wamena – Usai dilaksanakan kegiatan pembukaan latihan pratugas yang dibuka oleh Asops Kasdam XVII/Cendrawasih Kolonel Inf Christian Tehuteru pada pukul 08.00 WIT anggota yang terlibat dalam latihan pratugas langsung siap untuk memulai latihan pratugas yang berlangsung mulai tanggal 04-15 Juli 2015 ini. Sabtu, 04/07.

Latihan pada hari pertama kegiatan dilaksanakan dengan materi latihan lawan penghadangan kendaraan (Wandangran). Materi latihan hari ini dimulai dengan pergeseran pasukan dari home base Mayonif 756/WMS menuju pos masing-masing yang telah dibagi menjadi 4 pos. Sebelum memulai pergeseran pasukan Dankis Satgas Lettu Inf Basuki memberikan perintah serpas kepada para Danpos di Mayonif 756/WMS. Latihan pratugas ini diikuti oleh 250 anggota Yonif 756/WMS yang terbagi di dua tempat latihan yaitu di Wamena dan Rindam XVII/Cenderawasih. (Pendam 17/Cenderawasih)

Baca juga:  Danrem 171/PVT Hadiri Upacara HUT-70 Armada RI Tahun 2015

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel