JAKARTA, tniad.mil.id,- Selain wujud kepedulian terhadap masyarakat Papua, pengobatan gratis yang dilaksanakan Satgas Pamtas Yonif 300/Bjw di Distrik Skamto juga merupakan wahana memperkuat tali silaturahmi dan memperkuat Kemanunggalan TNI-Rakyat.
Hal tersebut disampaikan Dansatgas Yonif R 300/Bjw, Letkol Inf Ary Sutrisno, S.I.P., dalam rilis tertulisnya di Kabupaten Keerom, Papua, Senin (6/1/2020).
Diungkapkan Dansatgas, pelayanan pengobatan gratis yang digelar Pos Arso 13 dipimpin Serda Eko Saputra beserta tiga orang lainnya ini bertujuan untuk membantu masyarakat yang menderita sakit tetapi susah untuk berobat.
“Dikarenakan untuk fasilitas pelayanan kesehatan sangat jauh mendorong hati personel Satgas untuk memberikan pelayanan pengobatan gratis,” ungkap Ary.
Pelayanan kesehatan yang dilakukan personel Satgas, tambah Ary, berupa memberikan obat-obatan dan pengecekan tensi kepada masyarakat, guna terpeliharanya kesehatan masyarakat kampung binaan.
“Harapannya dari kegiatan ini dapat mempererat tali silaturahmi dan selalu tercipta hubungan yang harmonis antara personel Satgas dengan masyarakat Distrik Skamto,” tuturnya
Dari kegiatan tersebut, beberapa masyarakat mengucapkan banyak terima kasih kepada personel Satgas Yonif Raider 300 yang telah memberikan pelayanan kesehatan gratis yang sangat berguna bagi masyarakat.
“Hal seperti ini yang membuat TNI selalu dicintai dan dihormati oleh masyarakat,” ucap salah satu warga Skamto. (Dispenad)