Skip to main content
Kodam I/Bukit Barisan

Babinsa Koramil 05/Kampar Kiri Salurkan Bibit Jagung Kepada Petani

Dibaca: 3 Oleh 18 Sep 2015Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Kampar (18/9/2015) – Babinsa Koramil 05/Kampar Kiri Serka Jamaluddin membantu pendistribusian benih jagung dan herbisida bantuan dari dinas pertanian di Desa Lipatkain Selatan Kecamatan Kampar Kiri.

Penyerahan benih kepada kepada kelompok Tani Bunga Setangkai Desa Lipatkain Selatan Kecamatan Kampar Kiri Kabupaten Kampar juga dihadiri oleh PPL Kecamatan Bpk. Eka dan UPTD Kecamatan Bpk Kardi.

Biasanya petani membeli benih dan herbisida untuk tanaman jagung, dengan didapatkan bantuan bibit jagung dan pupuk dari dinas pertanian maka petani jadi lebih hemat, sehingga petani jadi bersemangat menanam jagung karena mendapat bantuan bibit jagung dan pupuk gratis dari dinas pertanian.

Petani mengucapkan banyak terima kasih kepada pemerintah khususnya dinas pertanian dan Babinsa yang telah membantu petani dalam meningkatkan hasil pertaniannya. Dengan adanya bantuan benih jagung dan herbisida kepada kelompok Tani tersebut diharapkan hasil kebun mereka bisa menjadi lebih baik.

Baca juga:  Danrem 031/Wirabima Memberikan Pembekalan Kepada Sarjana Mendidik di Daerah Terdepan, Terluar dan Tertinggal

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel